Mobilman – Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Selatan mengadakan uji emisi kendaraan bermotor khusus untuk roda 4 secara gratis. Uji emisi ini dimulai dari Selasa (21/06/2022).
Uji emisi kendaraan dapat membantu mengurangi pencemaran udara yang berasal dari kendaraan, dan juga menjadi Salah satu cara untuk mendukung program “Langit Biru”.
Baca Juga:
- All New Suzuki Ertiga Hybrid Resmi Dijual, Harganya Menggoda
- Hyundai Pamerkan Tampilan Stargazer, Mewah dan Futuristis!
Seperti yang diketahui, DKI Jakarta sempat menjadi kota nomor satu dengan kualitas terburuk di dunia, berdasarkan data dari IQAir.
Dari segi kesehatan, polusi udara dapat berdampak fatal.
“Polusi udara diperkirakan telah menyebabkan 5,200 kematian di Jakarta pada tahun 2021,” laporan dari IQAir.
Selain itu, polusi udara juga menyebabkan kerugian sekitar $1,400,000,000 USD di Jakarta pada tahun 2021.
Selain itu, polusi udara juga mengurangi angka harapan hidup.
“Penduduk yang tinggal di bagian paling tercemar di Asia Tenggara di wilayah sekitar kota Mandalay, Hanoi, dan Jakarta diperkirakan akan kehilangan harapan hidup rata-rata tiga hingga empat tahun,” melansir laporan AQLI, Minggu (19/6/2022).
AQLI (Air Quality Life Index) adalah layanan laporan kualitas udara dari Energy Policy Institute At The University of Chicago (EPIC).
RATUSAN MOBIL BEKAS DIJUAL, KLIK DIBAWAH:
Salah satu penyebab polusi di Jakarta diyakini berasal dari gas buang kendaraan bermotor.
Maka dari itu, uji emis menjadi salah satu cara untuk mengurangi polusi, dengan cara memeriksa kelayakan kendaraan.
DKI Jakarta sebenarnya memiliki aturan mengenai uji emisi. Aturan tersebut tertulis dalam Peraturan Gubernur DKI Jakarta No. 66 Tahun 2020, mengenai Uji Emisi Gas Buang Kendaraan Bermotor.
Nah bagi Anda yang berdomisili di Jakarta Selatan dan sekitarnya, Pemkot Jakarta Selatan sedang mengadakan uji emisi khusus kendaraan roda empat secara gratis.
Berikut ini tanggal dan lokasi uji emisi di daerah Jakarta Selatan:

1. Selasa, 21 Juni 2022
Halaman Taman Makam Kalibata, Jl. Raya Kalibata, Kel. Duren Tiga, Kec. Pancoran, Jakarta Selatan
2. Rabu, 22 Juni 2022
Di depan AEON Mall Tanjung Barat, Jl. Raya Tanjung Barat, Kel. Tanjung Barat, Kec. Jagakarsa, Jakarta Selatan
3. Kamis, 23 Juni 2022
Di depan One Belpark Mall, Jl. RS Fatmawati, Kel. Pondok Labu, Kec. Cilandak, Jakarta Selatan.
Selain menjadi langkah untuk mengurangi polusi udara, uji emisi juga berfungsi sebagai cara untuk mengetahui kondisi mesin kendaraan.
Baca Juga:
George Russell Terus Konsiten!
Penulis artikel asal Jakarta. Menyukai dunia menulis dan mobil sejak duduk di bangku sekolah dasar.
